Rumah Sakit Regina Maris memiliki Pusat Pelayanan Trauma di IGD dirancang untuk menangani keadaan darurat seperti kecelakaan dengan tanggapan yang cepat dan akurat. Dengan fasilitas ini, pasien dapat mendapatkan penanganan segera dan jika perlu, tindakan operasi dapat dilakukan tanpa menunggu waktu lama. Hal ini membantu meningkatkan keselamatan pasien karena trauma dapat ditangani lebih cepat. Dengan demikian, pusat pelayanan trauma berperan dalam meningkatkan mutu pelayanan dan keselamatan pasien secara keseluruhan.
C-Arm Radiography Fluoroscopy adalah salah satu alat radiologi yang digunakan untuk melihat gambar atau objek di dalam tubuh pengidap secara langsung dengan cara fluoroskopi dengan bantuan layar monitor. Alat radiologi ini umumnya digunakan dalam proses pelayanan medis pada penyakit organ dalam, tulang dan tindakan operasi. C-Arm Radiography Fluoroscopy merupakan salah satu alat radiologi yang cukup aman dilakukan karena menggunakan dosis radiasi yang rendah. Alat ini memiliki keunggulan yang luar biasa dalam beberapa hal. Dengan menggunakan alat ini, letak benda atau objek yang ingin diperiksa di dalam tubuh dapat dengan mudah dideteksi dan dilihat langsung. Yang lebih canggihnya lagi, teknologi C-Arm juga mampu menampilkan objek secara tiga dimensi, sehingga dapat dilihat dengan lebih jelas dan utuh dari berbagai sisi dan posisi.
CT Scan adalah singkatan dari Computerized Tomography Scan. Ini adalah prosedur medis yang menggunakan teknologi sinar-X untuk menghasilkan gambar tubuh dengan lebih rinci dan akurat daripada foto Rontgen. CT scan menggunakan komputer dan mesin sinar-X yang berputar untuk membuat gambar penampang tubuh. Langkah ini berguna mendapatkan informasi yang lebih rinci ketimbang sinar-X biasa.
Emergency OR Rumah Sakit Regina Maris, unit di bawah Instalasi Gawat Darurat yang bertanggung jawab melaksanakan pelayanan operasi bagi pasien IGD yang memerlukan tindakan operasi yang sesegera mungkin (kasus pasien darurat).